Faktor-faktor Penyebab Jerawat dan Jenisnya

Jerawat dipipi

Apa saja faktor penyebab timbulnya jerawat?

Kalau kita bicara masalah penyebab jerawat itu sangat-sangat kompleks karena jerawat disebabkan oleh banyak sekali faktor, yang paling utama itu adalah karena genetik kemudian hormonal, kenapa genetik disini? Itu karena biasanya orang yang orang tuanya berjerawat baik ibu atau ayah, itu 60% sudah memicu timbulnya jerawat bagi orang tersebut kemudian ditambah lagi dengan hormonal, misalnya seseorang dengan kadar hormon H hidrogen lebih tinggi itu akan memicu kerja minyak lebih aktif sehingga jerawat pun akan lebih mudah terjadi, dua faktor ini adalah faktor yang tidak bisa dihindari, karena secara genetik dan secara hormonal tadi yang dari dalam tubuh.

Faktor-faktor pendukung lainnya banyak sekali, salah satunya yang utama adalah:

Masalah kebersihan

Jadi kalau sudah ada dua faktor tadi ditambah kebersihan yang tidak baik pasti akan memperburuk kondisi dari jerawatnya tadi.

Kosmetik

Jadi hati-hati menggunakan kosmetik yang tidak tepat itu bisa memicu timbulnya jerawat.

Pola makan

Meskipun sekarang masih menjadi kontrofersi, karena ada sebagian dokter menyatakan sangat memicu tetapi sebagian lagi mengatakan kurang mendukung, jadi kalau kita bicara soal pola makan itu sebenarnya secara tidak langsung jadi orang-orang yang sudah mempunyai bakat jerawat senang makan yang pedas-pedas itu tentu akan memicu kelenjar minyak, pada saat kita makan pedas kelenjar minyak akan aktif ditambah lagi dengan kebersihan yang tidak baik tentunya akan memicu terjadinya jerawat

Pola tidur

Pola tidur yang kurang itu juga akan memicu timbuknya jerawat, karena kulit kita juga perlu istirahat pada malam hari membutuhkan waktu sekitar 6-8 jam, nah ini kalau kurang dipenuhi akan membuat kita jadi stres terus, karena pada saat tidur sebenarnya kulit kita sangat baik menerima nutrisi, jadi kalau ini tidak dimanfaatkan dengan baik tentunya jerawat akan mudah terpicu juga.

Kemudian faktor-faktor lain ada banyak sekali seperti radikal bebas yang banyak berterbangan dijalan dan juga wajah yang sering terkena debu akan menyebabkan resiko terjadinya jerawat. Itulan penyebab-penyebab jerawat yang harus kita antisipasi, jadi kita jangan melihat dari salah satu faktor saja tetapi semua faktor, karena penyebab jerawat juga bermacam-macam jadi harus kita perhatikan.

Jenis jerawat

Jerawat itu ada beberapa tipe, yang paling ringan itu adalah tipe papul, jadi hanya berupa seperti komedo saja, kalau didiamkan akan berkembang menjadi tipe pustul, disitu sudah terjadi proses inflamasi atau peradangan biasanya jerawatnya sudah ada nanahnya. Kemudian ada yang lebih berat lagi yaitu tipa cyst disini sudah terbentuk kantong didalam jerawat tadi, yang lebih parah lagi ada yang namanya tipe conglobata, ini yang sebaiknya kita hindari karena bekasnya nanti itu akan tidak baik dipandang, seperti lubang-lubang dan noda hitam, nah penanganannya nanti tergantung dari tipe jerawatnya