Tips Cara Mengatasi Pegal dengan Pepaya dan Cabai

Pegal merupakan salah satu reaksi otot akibat terlalu berat bekerja, seperti pada pekerja lapangan yang mereka sering terkena penyakit pegal-pegal, nah kali ini kita akan membahas bagaimana sih mengatasi pegal-pegal yang sering terjadi, tentunya bisa dilakukan dirumah agar lebih mudah.

Untuk mengatasi pegal disini kita menggunakan bahan makanan yang mengandung beberapa zat yang dapat mengurangi rasa pegal di otot, apakah bahan makanan tersebut? Mari kita lihat dibawah:

Pepaya

pepaya dipohon

Pepaya sendiri merupakan buah-buahan tropis yang banyak tumbuh di Indonesia, buah ini banya sekali jenisnya dan segar jika dikonsumsi, didalam pepaya terdapat kandungan zat yaitu Papain, Papain sendiri merupakan enzim hidrolase sistein protease, enzim ini ternyata mampu mengurangi peradangan atau inflamasi pada otot sehingga dapat membantu mengatasi pegal-pegal, selain itu didalam pepaya juga banyak mengandung berbagai macam vitamin dan mineral yang penting bagi tubuh dan dapat memperlancar sistem pencernaan kita, jika anda rutin mengkonsumsi pepaya.

Untuk mengatasi pegal-pegal anda dapat mengkonsumsi sekiranya 1 mangkok pepaya setiap hari, dengan begitu mudah-mudahan pegal-pegal anda akan berkurang.

Cabai

kumpulan cabai

Siapa yang tidak kenal cabai, bahan makanan yang satu ini sangat digemari di Indonesia khususnya pada masyarakat tertentu yang sangat menyukai panganan pedas, dan beberapa makanan khas di Indonesia juga banyak yang rasanya pedas jadi bisa diibaratkan cabai tidak lepas dari panganan di Indonesia.

Didalam cabai terkandung zat yang namanya capsaicin, zat ini dapat mengurangi rasa nyeri yang terjadi pada otot dan persendian, sehingga dapat membantu mengurangi rasa pegal yang kita rasakan setelah bekerja seharian, anda dapat menjadikannya sebagai teman saat makan entah itu dijadikan sambal atau dimakan langsung.

Jika anda termasuk orang tidak begitu suka dengan rasa pedas maka anda dapat mencampurkan 1 sendok cabai yang telah dihaluskan dengan 1 sendok minyak kelapa kemudian dioleskan pada bagian yang pegal, rasa hangat akan meresap kekulit bersamaan dengan zat capsaicin tadi sehingga akan cepat meredakan pegal, tapi jangan sampai terkena mata, cuci dahulu tangan anda setelah mengoleskannya agar tidak mengenai mata karena pedas.